Cara melakukan Pembayaran Biaya Pendidikan dengan AEON Fast yang berkolaborasi dengan Jaringan IDN
AEON Fast sebagai salah satu metode pembayaran di Jaringan IDN, telah menghadirkan kemudahan baru dalam proses pembayaran biaya pendidikan. AEON Fast bekerja sama dengan Jaringan IDN (Infra Digital Nusantara) yang memiliki portal digital ekosistem pembayaran ke jaringan sekolah yang berada di dalam naungannya untuk meluncurkan Pinjaman Dana Pendidikan agar para orang tua dapat terus memberikan pendidikan terbaik kepada anak-anak mereka.
Ada 4 kelebihan melakukan pembayaran biaya Pendidikan menggunakan aplikasi AEON Fast:
- Dokumen persyaratan mudah cukup dengan KTP
- Pilihan Tenor yang beragam 3 – 36 bulan
- Tanpa DP / uang muka
- Proses approval cepat (1 hari kerja)*
Untuk persyaratan pengajuan secara lengkapnya adalah sebagai berikut:
- Warga Negara Indonesia dan mempunyai KTP
- Usia pengajuan kredit minimal 21 tahun (Orang tua/wali murid)
- Nominal pinjaman Rp 500.000 – Rp 1.499.999 berlaku tenor 3, 6, dan 9 bulan
- Nominal pinjaman minimal Rp 1.500.000 berlaku tenor 6, 12, 15, 18, dan 24 Bulan
- Nominal pinjaman di atas Rp 20.000.000 berlaku tenor dari 6 hingga 36 bulan.
Program Pinjaman Dana Pendidikan ini diluncurkan pada bulan Agustus 2024 dan memiliki 2 akses pembayaran yakni melalui aplikasi Pelajar - Jaringan IDN serta aplikasi AEON Fast. Jika melalui aplikasi Pelajar - Jaringan IDN, pelanggan dapat memilih AEON Fast sebagai opsi pembayaran untuk biaya sekolah. Kemudahan ini memastikan bahwa orang tua memiliki akses yang luas dan fleksibel dalam mengelola pembayaran biaya pendidikan.
Jika ingin membayar melalui aplikasi AEON Fast, pengguna aplikasi AEON Fast dapat memilih tombol "Education Loan (Jaringan IDN)" di halaman beranda untuk memulai proses pengajuan pinjaman dana pendidikan. Langkah-langkah yang sederhana dan jelas ini dapat membantu orang tua mendapatkan pembiayaan yang dibutuhkan dengan cepat dan efisien. Berikut tata cara pengajuannya secara lengkap:
Info lebih lanjut dapat dilihat di bit.ly/afeducationloan
Untuk layanan pelanggan AEON, hubungi AEON Customer Service melalui:
- Telepon di (021) 2971 1000,
- e-mail ke customercare@aeon.co.id